MANIFESTO, MAKASSAR – Menjelang pemilihan wali kota Makassar (Pilwali) 2020 suhu perebutan partai politik kian memanas. Koalasi Syamsu Rizal – dr Fadli (Dilan) dikabarkan ditinggalkan oleh partai pengusungnya
Partai Keadilan Sejahtera (PKS) sebelumnya mengeluarkan surat tugas dam telah merestui pasangan Dilan untuk maju pada pilwali nantinya. Namun PKS dikabarkan mengalihkan dukungan ke kandidat lain, yakni Irman Yasin Limpo alias None.
Ketua DPD PKS Kota Makassar, Anwar Faruq belum bisa memastikan hal tersebut. Namun demikian bisa jadi hal tersebut juga benar, mengingat tarik ulur dukungan di pusat (DPP PKS) masih dinamis untuk Pilwali Makassar.
“Kita belum dengar itu, saya belum tahu juga. Kabar itu juga cukup mengejutkan. Tapi bisa jadi ya, bisa jadi tidak,” kata Anwar saat dikonfirmasi, Kamis 16 Juli 2020.
Meski begitu, tegas Anwar, apapun yang menjadi keputusan final dari pusat, DPD PKS Makassar akan siap menjalankan keputusan tersebut. “PKS Makassar taat sama struktur apa perintah dan keinginan partai,” pungkasnya
Penulis: Fadli Ramadhan



