Parepare Zona Hijau, Taufan Ingatkan Warga Tak Lengah

Wali Kota Parepare Taufan Pawe. (ist)

MANIFESTO, PARAPERE – Wali Kota Parepare, Taufan Pawe mengucap syukur tahun ini bersama masyarakat dapat beribadah Ramadan secara langsung di masjid.

“Alhamdulillah Ramadan 1442 H kita dapat beribadah langsung di masjid. Hal ini karena penyebaran Covid-19 dapat dikendalikan,” kata Taufan.

Bacaan Lainnya

Namun dia tak hentinya mengimbau masyarakat bahwa kiranya status Zona Hijau itu bisa jadi berubah.

“Kita tidak menginginkan situasi berubah seperti apa yang terjadi di India,” katanya.

Karena itu, Taufan berpesan sesuai dengan arahan Presiden Joko Widodo, tetap terapkan protokol kesehatan, dengan tetap disiplin menggunakan masker, menjaga jarak, dan mencuci tangan.
“Semoga Allah Azza Wajalla melindungi kita semua,” harap Taufan.

Editor: Azhar

Pos terkait