Sambut HUT Parepare ke-61, Karyawan Ritel Pakai Baju Adat

MANIFESTO, PAREPARE – Nuansa berbeda pada peringatan hari jadi ke-61 Kota Parepare. Itu karena tengah dalam pandemi Covid-19.

Namun semarak tetap terasa. Karena sejumlah swalayan dan ritel modern ikut menyemarakkan hari ulang tahun Parepare dengan memasang umbul-umbul dan atribut bernuansa ulang tahun di depan tempat usaha mereka.

Bacaan Lainnya

Bahkan para karyawan swalayan dan ritel modern pun ikut larut dalam nuansa kebudayaan, karena mereka kompak mengenakan pakaian adat tradisional Bugis, Rabu, 17 Februari 2021.

Hal ini dibenarkan Plt Kepala Dinas Perdagangan Parepare, Hasan Ginca melalui Kepala Bidang Perdagangan, Ady Zulkifli.

“Kami tadi memantau, dan tampak semua toko ritel modern dan swalayan di Parepare memasang umbul-umbul dan atribut ucapan selamat ulang tahun di depan toko mereka. Bahkan karyawan toko juga ikut mengenakan baju adat Bugis,” ungkap Ady Zulkifli.

Ady turun memantau antara lain di Swalayan Cahaya Ujung, Swalayan Sejahtera, dan sejumlah Alfamart, Alfamidi maupun Indomaret. Ady juga memastikan toko-toko ini tetap menerapkan protokol kesehatan pencegahan Covid-19.

“Meski di tengah pandemi, toko ritel modern dan swalayan tetap ikut berpartisipasi mensukseskan HUT ke-61 Kota Parepare,” tandas Ady.

Editor: Azhar

Pos terkait