MANIFESTO.com, MAKASSAR– Koordinator media center APT Foundation, Syafri kembali mengumumkan hasil perhitungan cepat perolehan suara seluruh calon legislatif partai Nasdem Provinsi Sulawesi Selatan di daerah pemilihan Makassar A memalui C1.
“Hingga saat ini kami telah mengumpulkan sekitar 82% perolehan suara seluruh caleg Nasdem dari dapil Makassar A. Andre Prasetyo Tanta alias APT yang menempati urutan pertama,” kata Safri kepada wartawan, Minggu 21 April 2019.
APT, lanjut Safri berhasil melempar ketua Partai Nasdem Kota Makassar, Andi Rachmatika Dewi dan menantu Gubernur Sulawesi Selatan periode 2013-2018 Syahrul Yasin Limpo, Riska.
“Suara APT saat ini mencapai 15.566, sementara Andi Rachmatika Dewi alias Cicu hanya mampu memperoleh suara sebanyak 10.101, dan Riska 8000 an lebih,” kata dia.
Menurut Safri, dengan sisa suara sekitar 18% yang belum dirampungkan, maka dapat dipastikan jika Cicu sulit mengejar perolehan suara APT. Apalagi APT dominan di seluruh TPS di dapil Makassar A.
“Hampir di seluruh TPS terisi untuk APT, walaupun perolehan tidak terlalu signifikan,” ujarnya.
Sementara itu, salah satu koordinator saksi kecamatan untuk APT, Putra mengatakan jika suara APT saat rekap dikecamatan jauh mengungguli pesaingnya. Olehnya dia optimis jika caleg nomor urut 6 itu akan mendapatkan kursi pertama jika partai nasdem memperoleh dua kursi.
“APT sulit dikejar. Kalau ada kursi kedua, itu hampir dipastikan milik Andi Rachmatika Dewi,” sebutnya.
Sementara itu Andre Prasetyo Tanta yang dikonfirmasi terpisah bersyukur atas perolehan suara yang sesuai dengan target awal. Dia juga mendorong seluruh tim agar terus mengawal perhitungan yang sementara dilakukan di PPK.
“Sejak awal saya yakin lolos. Jujur saja, saya terpacu untuk terus bekerja setelah ada lembagai survei yang merilis jika saya tidak lolos. Itu yang membakar motivasi saya bersama tim untuk meyakinkan rakyat,” kata APT.
Editor: Azhar


