Sehat Berpuasa, Usahakan Minum 8 Gelas Sehari

Bacaan Lainnya
“Untuk mencapai hidrasi sehat, tubuh harus dijaga dengan asupan air yang cukup sekurang-kurangnya 8 gelas per hari atau sekitar 2 liter air,” tutur Dietsien Instalasi Gizi RS Cipto Mangunkusumo, Triyani Kresnawan, DCN, MKes, RD, Minggu (12/5/2019).

Biasanya kita banyak minum di siang hari ketika matahari sedang terik-teriknya. Tapi kan pas puasa nggak bisa. Untuk itu, Triyani memberikan tips atur minum saat puasa agar cukup 8 gelas per hari:

– 1 gelas setelah adzan maghrib

– 1 gelas setelah sholat maghrib
– 1 gelas setelah makan
– 1 gelas sebelum sholat isya
– 1 gelas setelah sholat tarawih
– 1 gelas sebelum tidur
– 1 gelas setelah bangun tidur
– 1 gelas setelah makan sahur

“Saat sahur, tidak disarankan minum kopi, teh, atau soda karena memiliki efek diuretik yang menyebabkan tubuh akan mengeluarkan lebih banyak cairan,” pungkasnya.

Sumber: Detikhealth

Pos terkait