Peserta Senam di Acara PPNI Takalar Pingsan di Atas Panggung

Ilustrasi (Int)
Ilustrasi (Int)

MANIFESTO, TAKALAR– Anggota Persatuan Perawat Nasional Indonesia (PPNI) Takalar mempertunjukkan senam Bantuan Hidup Dasar (BHD) di Gedung Islamic Centre, Kamis 12 Maret 2020.

Penampilan senam oleh beberapa orang digelar sebagai bagian dari rangkaian acara pembukaan seminar yang dihadiri sekitar 400 peserta itu. Sayangnya, saat memperagakan senam BHD, salah seorang peserta senam malah pingsan di atas panggung.

Bacaan Lainnya

Padahal, awalnya peserta senam berjenis kelamin laki- laki itu begitu bersemangat. Namun, tiba- tiba memegang dadanya. Pesenam itu pun roboh di atas panggung. Ratusan peserta seminar yang dihadiri langsung oleh Bupati Takalar Syamsari Kitta itu pun panik.

Namun, Tim Public Safety Center (PSC) 119 Dinas Kesehatan Takalar bereaksi cepat melakukan pertolongan. Berkat kesigapan PSC 119 itu, pesenam yang pingsan itu bisa diselamatkan. Peristiwa di atas adalah simulasi BHD oleh tim PSC 119 Takalar yang menggambarkan salah satu bentuk pelayanan dalam memberikan penanganan kegawatdaruratan pra hospital.

“Saya rasa ini merupakan kejadian yang sangat inovatif inspiratif tentang bagaimana menangani pasien dalam kondisi apapun,” kata Bupati Takalar Syamsari Kitta saat membuka Seminar Keperawatan Penanganan Kegawatdaruratan dan Kesiapan Perawat dalam mengantisipasi Covid-19, Kamis 12 Maret 2020.

Plt Dinas Kesehatan Takalar dr Rahmawati mengatakan jika simulasi saat pembukaan seminar di acara PPNI adalah bentuk kesiapan dan kesigapan PSC 119 Takalar. Ia pun mengapresiasi simulasi yang digelar sebagai pembuka seminar. Apalagi banyak peserta yang mengira simulasi itu sungguhan.

“Saya kira itu simulasi yang bagus, apalagi berkorelasi dengan tema seminar tentang bagaimana penanganan kegawatdaruratan,” kata Rahmawati.

Selain Bupati dan Plt Kadis Kesehatan, seminar dihadiri oleh perwakilan dari RSUD Haji Padjonga Dg Ngalle (HPDN), perwakilan RS Maryam Citra Medika, Ketua Stikes Tanawali Persada, para Kepala Puskesmas se-Kabupaten Takalar, Ketua DPD PPNI Takalar serta seluruh anggota IDI, IBI dan beberapa organisasi kesehatan di Takalar.

Editor: Azhar

Pos terkait