MANIFESTO, MAKASSAR- Wakil Ketua DPRD Makassar, Anwar Faruq, mengatakan Kebijakan Umum Anggaran (KUA), dan Prioritas Plafon Anggaran Sementara (PPAS), Anggaran Pendapatan Belanja Daerah (APBD) Pokok 2025 Kota Makassar baru dibahas pekan depan atau awal bulan November 2024 mendatang. Sementara, DPRD Kota Makassar telah manargetkan tuntas sebelum 30 November 2024.
“Mudah-mudahan kita akan bahas di pekan pertama di bulan November,” kata Anwar Faruq kepada wartawan, Kamis (31/10/2024).
Anwar mengatakan pihaknya optimis pembahasan APBD bisa rampung tepat waktu meskipun waktu yang tersedia amat terbatas. Dia mengatakan pembahasan tersebut dimulai setelah berkonsultasi ke Kementerian Dalam Negeri terkait agenda-agenda pembahasan.
“Di tanggal 6 November kita agendakan (pembahasan). Diharapkan pokoknya kita ini bisa selesai sebelum tanggal 30 (November),” ujar Anwar.
Dalam pembahasan APBD 2025, pihaknya bakal melihat potensi penyesuaian anggaran yang nantinya diusulkan oleh pemerintah. Menurutnya, bakal ada penyesuaian sehingga perlu konsultasi dengan Kementerian Dalam Negeri.
“Kita tinggal melihat dan membahasnya di sini, bisa jadi ada penyesuaian- penyesuaian. Makanya kita tunggu dalam satu minggu ke depan,” katanya.
Editor: Azhar



