Festival Lagu Daerah Sulsel Angkat Destinasi Malino

Festival Lagu Sulsel. (Ist).jpg
Festival Lagu Sulsel. (Ist).jpg

MANIFESTO, MAKASSAR– Festival Lagu Daerah Sulsel 2022 sebagai salah satu kegiatan promosi Sulawesi Selatan tengah didorong masuk dalam kalender 100 even wonderful Indonesia dilaksanakan pada 17 – 19 Juni 2022.

Kepala Dinas Kebudayaan dan Kepariwisataan Sulsel Muhammad Jufri mengatakan pendekatan lomba lagu daerah tahun ini akan memperkenalkan destinasi Malino yang selama ini didorong menjadi destinasi andalan di Sulawesi Selatan.

Bacaan Lainnya

“Kami juga cukup kaget karena peserta melonjak dan merata dari 24 kabupaten/kota di Sulsel. Panitia kewalahan untuk mengantisipasi antusiasme peserta untuk ajang lomba yang akan memperkenalkan destinasi Malino,” kata pria yang akrab disapa Prof. Jufri ini.

Dia berharap destinasi di Sulawesi Selatan bisa mendapat efek kunjungan dari even yang akan menampilkan ajang bakat penyanyi-penyanyi lagu daerah yang akan mendorong potensi kearifan lokal dan keindahan panorama destinasi andalan di Sulawesi Selatan.

Sementara itu, Wakil Ketua DPRD Sulsel Darmawangsyah Muin mendukung penuh upaya Pemprov Sulsel yang memberikan perhatian merata terhadap potensi destinasi yang ada di Sulawesi Selatan termasuk bagaimana Kabupaten Gowa yang selama ini butuh dukungan pemerintah pusat.

“Kabupaten Gowa bagian dari Sulsel. Daerah ini yang paling dekat dengan ibukota provinsi. Kabupaten Maros telah mendapat ruang. Strategi pemprov Sulsel membuka porsi di daerah selatan khususnya Kabupaten Gowa sudah cukup tepat,” kata dia.

Apalagi, lanjut Darmawangsyah Muin yang saat ini menjadi perwakilan Legislator dari Partai Gerindra berharap melalui even ini Kabupaten Gowa bisa masuk nominasi 50 besar Anugerah Desa Wisata Indonesia (ADWI) tahun depan yang diselenggarakan oleh Kementerian Pariwisata RI.

“Sudah saatnya Kabupaten Gowa berbenah. Desa Wisata terbaik yang ada di Sulsel. Salah satu potensinya ada di daerah ini,” tutup pria yang biasa disapa Kakak Wawan ini.

Sementara itu, pelaksanaan kegiatan Festival Lagu Daerah tahun ini akan menghadirkan sejumlah penyanyi dan musisi ternama Sulsel yakni Anto Sarro dan Ika KDI bersama musisi lokal Moexin sebagai juri lomba yang akan memilih putra putri terbaik Sulawesi Selatan dalam ajang lomba Lagu Daerah Sulsel 2022.

Sebanyak 5 penyanyi yang terbaik dari kategori umum dan 5 penyanyi dari kategori pelajar akan tampil di acara puncak even Festival Lagu Daerah ini yang dilaksanakan pada Sabtu, 18 Juni 2022 di Kota Bunga Malino, Kabupaten Gowa, Sulawesi Selatan.

Editor: Azhar

Pos terkait