MANIFESTO.com, TAKALAR- Humaedi Hatta SQ, hafidz internasional disiapkan menjadi imam salat Idul Adha di Lapangan Bontokassi, Kecamatan Galesong Selatan, Minggu 11 Agustus 2019.
Humaedi Hatta adalah juara hafidz Al qur’an tingkat internasional mewakili indonesia. Saat ini, Humaedi memimpin Ponpes Tahfidzul Qur’an Al Imam Al Jazary Mangadu, Kecamatan Mangarabombang.
“Kami dari panitia sudah menghubungi beliau jauh hari dan beliau menyempatkan hadir dan bersama- sama kami menjalankan salat Idul Adha,” kata Ketua Panitia Hari Besar Islam Desa Bontokassi Aksin Suarso kepada Manifesto, Selasa 6 Agustus 2019.
Aksin berterima kasih kepada Humaedi atas kesiapan memimpin salat Idul Adha di Bontokassi. Sebagai hafidz internasional, Aksin mengakui jika undangan serupa banyak datang dari tempat lain.
“Kami panitia berterima kasih karena ustadz Humaedi memilih Bontokassi,” ungkap Aksin.
Editor: Azhar


