MANIFESTO, MAKASSAR– Anggota Badan Anggaran (Banggar) DPRD Sulsel Rahman Pina meminta Pemprov Sulsel menuntaskan pembangunan RS Regional Hasri Ainun Habibie yang sudah memasuki tahap penyelesaian akhir dan pengadaan alat.
Pembangunan RS Regional Hasri Ainun Habibie adalah program unggulan yang digagas oleh Gubernur Nurdin Abdullah dan langsung direspon oleh Walikota Parepare Taufan Pawe. Sinergi antara Gubernur dan Walikota Parepare menjadikan pembangunan RS regional itu berlangsung cepat.
”Pembangunan RS Regional Hasri Ainin Habibie sudah dalam tahapan penyelesaian dan pengadaan peralatan, makanya kami meminta Pemprov agar segera merampungkan tahun ini, saya kira jika rampung maka ini akan menjadi legacy (warisan) dari Pak Gubernur bersama Pak Walikota,” kata Rahman Pina kepada wartawan, Jumat 14 Agustus 2020.
Anggota Fraksi Partai Golkar Sulsel ini mengatakan, RS Hasri Ainun Habibie menjadi RS regional pertama yang sudah dalam tahap finishing dan pengadaan peralatan. Padahal, sejumlah RS regional direncanakan akan dibangun di beberapa daerah masih dalam tahapan pembebasan lahan seperti di Bone, Parepare, dan Takalar.
“Kalau yang lain masih dalam tahapan pembebasan lahan atau penimbunan, RS Ainun Habibie sudah tahap penyelesaian dan akhir tahun ini sudah bisa dirampungkan, saya kira bisa dianggarkan di APBD Perubahan untuk finishingnya dan dukungan peralatan,” kata Wakil Ketua Komisi A DPRD Sulsel itu.
Sekadar diketahui jika pembangunan RS berlantai tujuh itu menggunakan anggaran Rp75 miliar APBD Sulsel. Dengan suntikan anggaran di APBD Perubahan 2020 ini maka RS Hasri Ainun Habibie akan bisa digunakan tahun depan.
“Jika rampung maka RS regional ini layak menjadi percontohan untuk pembangunan RS regional di beberapa daerah, harapan kami bisa rampung tahun ini,” harap mantan anggota DPRD Makassar selama 10 tahun itu.
Sebelumnya, Banggar DPRD Sulsel telah melakukan kunjungan untuk melihat langsung progres pembangunan RS Ainun Habibie di Parepare, beberapa waktu lalu. Usai berkunjung, rombongan yang dipimpin langsung Ketua Banggar, Rudy Piter Gony menyampaikan apreasi atas kesuksesan Pemkot Parepare memback-up Pemprov dalam pembangunan RS regional pertama yang dicanangkan Gubernur Sulsel Nurdin Abdullah.
Penulis: Fadli Ramadhan