Jembatan Kayu Titik Nol Bira Ambruk Dihantam Ombak

Seorang pengunjung melihat jembatan Titik Nol Bira yang ambruk Kamis 18 Juni 2020 pagi. (Manifesto.Id)
Seorang pengunjung melihat jembatan Titik Nol Bira yang ambruk Kamis 18 Juni 2020 pagi. (Manifesto.Id)

MANIFESTO, BULUKUMBA– Jembatan kayu Titik Nol yang menjadi destinasi baru di Kawasan Wisata Bira, Bulukumba ambruk dihantam ombak, Kamis 18 Juni 2020 dinihari.

Jembatan kayu yang panjangnya sekitar 15 meter yang belum berusia satu tahun itu tak kuasa menahan terjangan ombak berkisar dua hingga tiga meter. Titik Nol disebut ekstrem karena lokasinya berada pada pertemuan arus angin barat dan angin timur serta arus laut dari arah Selat Makassar dan dari Laut Flores.

Bacaan Lainnya

Menurut warga Bira, Indiz, jembatan ambruk tadi pagi usai diterjang ombak. Dia mengatakan, cuaca di Bira dalam beberapa pekan terakhir memang cukup ekstrem.     

“Kemungkinan tadi pagi (dinihari) ambruk, kemungkinan tidak tahan menahan derasnya ombak, memang akhir- akhir angin sangat kencang,” kata Indiz, Kamis 18 Juni 2020.

Dengan putusnya jembatan ini, pengelola kawasan wisata pun langsung menutup akses untuk menuruni spot tangga kayu menuju jembatan yang berbentuk angka nol. Untuk menuju jembatan yang putus ini, pengunjung harus menuruni puluhan anak tangga yang terbuat dari kayu.

Untuk sementara, pengunjung hanya bisa menikmati panorama Titik Nol dari atas tebing. Meski demikian, pengunjung masih bisa menikmati panorama yang lain seperti Tugu Pinisi, Tugu Bira, dan pemandangan laut dari atas tebing yang memanjankan mata.

Selain itu, pengunjung kini bisa menikmati spot lain yakni, destinasi jembatan kaca yang kini menjadi primadona baru di Kawasan Wisata Bira. Sekadar diketahui, sejak Titik Nol dibuka secara resmi awal tahun ini, dsetinasi wisata ini tak pernah sepi oleh pengunjung dalam dan luar negeri.

Editor: Azhar

Pos terkait