Ketua DPRD Makassar Supratman Bagikan 500 Paket Sembako ke Pemandi Jenazah

judul gambar

MANIFESTO, MAKASSAR– Ketua DPRD Makassar, Supratman, menghadiri kegiatan pembagian sembako dan buka puasa bersama jemaah serta para pemandi jenazah di halaman Masjid Al Kautsar, Perumahan Pesona Prima Griya, Kelurahan Bangkala, Kecamatan Manggala, Minggu (9/3/2025) sore.

Sebanyak 500 paket sembako disalurkan kepada para pemandi jenazah dalam kegiatan yang turut disaksikan oleh sejumlah tokoh masyarakat serta Tripika Kecamatan Manggala.

Bacaan Lainnya

Dalam sambutannya, Supratman menyampaikan bahwa kegiatan tersebut dapat terlaksana dengan baik berkat dukungan Direktur Medso Care, Reza Fahlepy.

Ia juga mengapresiasi kolaborasi antara Tripika, tokoh masyarakat Manggala, serta warga Pesona Prima Griya yang turut mendukung kelancaran acara.

“Alhamdulillah, kegiatan ini berjalan dengan baik atas dukungan Pak Reza Pahlepy serta kolaborasi camat, kapolsek, danramil, lurah, tokoh masyarakat, serta warga Pesona Prima Griya,” ujar legislator Partai NasDem dari Dapil 4, yang meliputi Kecamatan Panakkukang-Manggala.

Selain menghadiri pembagian sembako, Supratman juga menampung aspirasi warga terkait kelanjutan renovasi Masjid Al Kautsar di Perumahan Pesona Prima Griya.

Ia berkomitmen untuk membantu pembangunan masjid tersebut melalui APBD Kota Makassar 2025.

“Saya akan mengupayakan secara maksimal agar anggaran untuk renovasi bisa terealisasi,” kata Supratman.

Namun, ia mengingatkan bahwa kondisi keuangan daerah saat ini tengah mengalami efisiensi. Kendati demikian, ia siap mengawal usulan tersebut ke Pemerintah Kota Makassar.

“Kita tahu bahwa 50 persen anggaran dipangkas untuk program Makan Bergizi Gratis, tetapi saya akan tetap mengupayakan agar bantuan ini bisa terealisasi,” ujar legislator tiga periode itu.

Sebagai informasi, renovasi Masjid Al Kautsar pada tahun 2024 telah menerima bantuan anggaran sebesar Rp100 juta. Namun, pembangunan masih membutuhkan tambahan dana untuk tahap penyelesaian.

Editor: Azhar

judul gambarjudul gambar

Pos terkait