Pengurus FCC Sulsel Gelar Rapat Pleno di Bandung

MANIFESTO.ID, MAKASSAR – Pengurus Family of Creative Community (FCC) Sulawesi Selatan menggelar rapat pleno, Kamis, 6 Januari 2022.

Pleno dalam rangka pembahasan sejumlah program kerja FCC tahun 2022 ini bertempat di Hotel Vio, Jl. Cimanuk No.15, Citarum, Bandung, Jawa Barat.

Ketua Panitia Pleno yang juga sekaligus ketua rombongan FCC, dr. Hermiaty Nasruddin, M. Kes mengatakan bahwa rapat pleno kali ini membahas rancangan program kerja FCC tahun 2022.

“Jadi masing-masing ketua bidang memaparkan program kerjanya yang kemudian ditanggapi dan disahkan,” ujarnya.

dr. Hermiaty menambahkan bahwa pelaksanaan rapat pleno FCC kali ini digelar secara hybrid, dimana pengurus yang tidak semoat hadir secara offline di Bandung, tetap hadir secara virtual.

“Selain melaksanakan pleno yang menjadi agenda utama, pengurus FCC juga melakukan studi tiru di sentra kerajinan Rajapola dan Bordir Haryati Collection di Tasikmalaya, serta mengunjungi sejumlah tempat wisata yang ada di Bandung,” terang dr. Hermiaty.

Sementara itu, Ketua Umum FCC, Andi Oci Alepuddin, SH menuturkan bahwa kepengurusan FCC periode 2021-2024 terbagi atas 14 bidang yang berfokus pada kegiatan sosial, ekonomi kreatif, pembinaan UMKM, kesehatan, olahraga, pendidikan, budaya dll.

“FCC merupakan organisasi yang anggotanya terdiri dari beragam profesi, sehingga kami mau setiap potensi yang dimiliki anggota bisa bermanfaat yang sebesar-besarnya bagi kemaslahatan masyarakat,” jelasnya.

Ke depan, FCC akan membentuk juga kepengurusan di berbagai provinsi, kabupaten dan kota.

“Misi kami FCC bisa menjangkau seluruh daerah yang ada di Indonesia, minilal di 24 kabupaten/kota di Sulsel dan beberapa kota besar lainnya, supaya manfaatnya bagi masyarakat bisa semakin meluas juga,” pungkas A. Oci Alepuddin.

Pos terkait