Tokoh Agama Maros Imbau Warga Pilih Kandidat yang Paling Baik Akhlaknya

Tokoh NU di Maros mengimbau warga agar memilih pemimpin yang baik akhlaknya. (Int)
Tokoh NU di Maros mengimbau warga agar memilih pemimpin yang baik akhlaknya. (Int)

MANIFESTO, MAROS– Dua hari menjelang pencoblosan, tokoh agama Maros mengimbau warga agar memilih kandidat yang memiliki integritas, kepribadian yang kuat, amanah, jujur, dan akhlaknya mulia sehingga benar- benar menjadi teladan selama lima tahun mendatang. 

“Pilih yang kandidat yang memiliki integritas, memiliki kepribadian, dan tentu ahlak yang baik, karena yang kita pilih ini akan bertanggung jawab terhadap kita selama lima tahun mendatang,” kata salah satu pemimpin tarekat di Maros itu, Senin 7 Desember 2020.

Bacaan Lainnya

Ia meminta warga yang tidak terpengaruh dengan cashing kandidat yang terkesan berwibawa, tetapi akhlaknya kurang terpuji. Dengan akhlak yang baik maka warga Maros akan mendapatkan pemimpin yang bisa dijadikan teladan.   

“Jika anda salah dalam memilih pemimpin anda akan bertanggung jawab di akhirat kelak. Yang kita pilih ini kandidat yang bisa kita jadikan imam dan teladan dalam mengarungi kehidupan sebagai warga negara selama lima tahun di Maros,” ungkap tokoh kharismatik itu. 

Di Maros, tiga pasangan kandidat, masing- masing Tajerimin Nur-Havid S Fasha, Chaidir Syam-Suhartina Bohari, dan Harmil Mattotorang-Ilham Nadjamuddin telah melakukan kampanye selama dua bulan lebih pasca ditetapkan paslon akhir September lalu. Ketiganya pun telah melakukan sejumlah cara untuk memengaruhi pemilih sehingga bisa keluar sebagai pemenang 9 Desember mendatang.

 Editor: Azhar

Pos terkait