Toraja Utara Mulai Program Vaksinasi Covid-19 pada 1 Februari

Pemerintah menyebut jika semua vaksin sama sehingga tidak perlu memilih- milih merek. (Int)
Pemerintah menyebut jika semua vaksin sama sehingga tidak perlu memilih- milih merek. (Int)
judul gambar

MANIFESTO, TORAJA UTARA — Program vaksinasi Covid-19 di Kabupaten Toraja Utara diagendakan dimulai Senin, 1 Februari mendatang. Kegiatan itu akan dipusatkan di Lapangan Bakti Rantepao.

Bupati Toraja Utara, Kalatiku Paembonan, menyampaikan pihaknya siap menggelar vaksinasi Covid-19. Terlebih, daerahnya memang sudah menerima 3.400 vial alias botol kecil vaksin jenis Sinovac, Kamis (28/1) lalu.

Bacaan Lainnya

Ribuan vaksin itu diserahkan langsung oleh Satgas Covid-19 Sulsel kepada Bupati Toraja Utara yang didampingi oleh Kepala Dinas Kesehatan, Elisabet Zakaria. Kehadiran vaksin itu diharap dapat memutus mata rantai penyebaran Covid-19.

“Kedatangan pihak satgas membawa vaksin merupakan hal yang ditunggu-tunggu oleh masyarakat Toraja Utara. Vaksin ini akan mulai dicanangkan pada 1 Februari di Lapangan Bakti Rantepao,” kata dia, dilansir dari laman resmi Pemkab Toraja Utara.

Perwakilan dari Satgas Covid-19 Sulsel, dr Erwan, menyampaikan tahap awal Toraja Utara mendapatkan jatah 3.400 vial vaksin jenis Sinovac. Vaksin itu diprioritaskan untuk tenaga kesehatan.

“Itu karena tenaga kesehatan adalah orang yang sangat mudah terinfeksi virus ini. Mereka kan adalah orang yang sering melakukan kontak langsung dengan pasien Covid-19,” ujar dia.

Ia mengimbau seluruh masyarakat untuk tidak khawatir, apalagi takut untuk divaksin. Toh, vaksin ini merupakan upaya mengakhiri pandemi korona, selain tetap mengimplementasikan protokol kesehatan.

Adapun proses vaksinasi dilakukan dengan dua kali penyuntikan vaksin jenis Sinovac. Terdapat jeda dua pekan antara penyuntikan vaksin pertama dengan penyuntikan vaksin kedua.

judul gambarjudul gambar

Pos terkait