MANIFESTO.com, JAKARTA– WNA Iran atas nama Garvand (39) ditemukan tergantung di pohon di area taman Terminal 3 Bandara Soekarno-Hatta, Rabu 1 Mei 2019.
Korban yang diduga bunuh diri itu ditemukan pertama kali oleh Karyawan Terminal 3 Bandara Internasional Soekarno-Hatta.
Kapolresta Bandara Soekarno-Hatta, Kombes Pol Victor Togi Tambunan, mengatakan penemuan jasad itu terjadi pada pukul 06.15 WIB. Karyawan bandara yang kebetulan sedang melintasi area taman melihat jasad itu dan melaporkannya kepada petugas keamanan setempat.
“Hari ini kita berada di tempat kejadian perkara penemuan mayat gantung diri yang berada di taman Terminal 3 Bandara Soetta. Informasi awal diterima pukul 06.15 WIB dari karyawan yang melintas di seputar area taman Terminal 3, kemudian melaporkan kepada security yang berada di Terminal 3 dan diteruskan kepada Polresta Bandara Soetta,” kata Victor seperti dilansir Kumparan, Rabu 1 Mei 2019.
Polisi yang tiba di TKP langsung mengevakuasi jasad tersebut. Polisi juga menemukan sejumlah barang berupa pakaian. Jasad langsung dibawa ke RS Polri Kramat Jati untuk autopsi
“Sudah dilakukan pengecekan barang-barang korban berupa pakaian dan tidak ada barang berbahaya yang dibawa korban. Selanjutnya jenazah dibawa ke Rumah Sakit Polri Sukanto, Kramat Jati, untuk dilakukan autopsi lebih lanjut,” pungkasnya.
Editor: Alam Malik


