PSM Takluk Lawan Klub Promosi di Piala Presiden

judul gambar

MANIFESTO.com, MAGELANG- Di luar dugaan, PSM Makassar dipermalukan tim promosi, Kalteng Putra pada laga perdana Grup C Piala Presiden 2019 di Stadion Moch. Soebroto, Magelang, Rabu (6/3/2019).

Padahal, PSM diprediksi bakal menang mudah melawan klub asal Kalimantan itu. Antoni Putro Nugroho mencetak satu- satunya gol pada menit ke-73 pada pertandingan itu.

Bacaan Lainnya

Pada laga tersebut, kedua tim gagal memanfaatkan sejumlah peluang pada sepanjang babak pertama.

Juku Eja, julukan PSM mendapatkan peluang lebih dulu pada menit ke-10. Namun tendangan Ferdinand Sinaga mampu ditepis kiper Kalteng Putra, Dimas Galih Pratama.

Pada menit ke-30, giliran Kalteng Putra yang nyaris mencetak gol andai peluang yang didapat Patrich Wanggai gagal dihalau kiper PSM, Rivki Mokodompit.

Skor 0-0 bertahan hingga turun minum.

Memasuki babak kedua, Kalteng Putra unggul pada menit ke-63 melalui Antoni Putro Nugroho.

Menusuk di pojok kiri kotak penalti PSM, Antoni berhasil mengecoh dua pemain belakang lawan sebelum melepaskan tembakan yang tak bisa dijangkau Rivki Mokodompit.

PSM mencoba membalas. Namun berbagai upaya yang dilakukan tak membuahkan hasil.

Skor 1-0 bertahan hingga peluit panjang dibunyikan.

Susunan Pemain:

PSM Makassar: 20-Rivki Mokodompit; 28-Abdur Rahman, 80-Aaron Evans (23-Bayu Gatra 74′), 15-Hasim Kipuw (27-Hendra Wijaya 73′), 26-Taufik Hidayat, 10-Marc Klok, 19-Rizki Pellu, 7-Zulham Zamrun, 11-M Rahmat, 8-Wiljan Pluim, 6-Ferdinand Sinaga (39-Guy Junior 74′)

Pelatih: Darije Kalezic

Kalteng Putra: 20-Dimas Galih Pratama; 4-Onorionde Kughegbe, 2-Rafel De Jesus Bonfim, 3-Wasyat Hasbullah, 24-Fajar Handika, 18-I Gede Sukadana (6-Yu Hyun-koo 83′), 12-Rizky Dwi Febrianto, 17-Antoni Putro Nugroho, 11-Diogo Campos Gomes, 10-Patrich Steev Wanggai (14-Michael Bonjozi Rumere 83′), 13-Yohanes Ferinando Pahabol

Pelatih: Gomes de Oliviera

Sumber: Kompas.com
Editor: Azhar

judul gambarjudul gambar

Pos terkait